Uncategorized

BANTUAN CPP DIDUGA DI SELEWENGKAN CAMAT ANGGOLA BARAT, DPD LIRA TABAGSEL, MEMINTA BUPATI PANGGIL DAN PECAT CAMAT.

 

TAPSEL, LOVA NEWS .SUMUT – Bantuan Cadangan Pangan Pemerintah ( CPP) Tanggap Darurat Bencana Berupa Beras yang di salurkan di Kecamatan Angkola Barat Kabupaten Tapanuli Selatan ( Tapsel) Ditenggarai dimanfaatkan segilintir oknum dengan tidak membagikan kepada masyarakat terdampak

Hal tersebut diungkapkan Sekretaris DPD Lira Tabagsel Marahalim Harahap usai menerima laporan dari masyarakat dusun huta lambung desa Parsalakan Angkola Barat

” Dari hasil Investigasi kami di Dusun huta Lambung Desa Parsalakan Kecamatan Angkola Barat pada selasa (6/1/2026) banyak masyarakat yang tidak menerima bantuan CPP berupa Beras untuk terdampak bencana di tapsel padahal sesuai peraturan yang dikeluarkan seluruh masyarakat terdampak mendapatkan bantuan beras tanpa terkecuali ” Terang Marahalim Harahap

Sarion Harahap salah satu masyarakat berkata

” Di tempat lain bantuan pasca bencana di bagi menyeluruh kepada masyarakat tanpa pandang bulu di huta lambung ini tidak semua mendapat bantuan ” Ucap Sarion Harahap

Hasil investigasi dari DPD Lira Tabagsel coba di konfirmasi dan klarifikasi kepada camat Angkola Barat Tohiruddin Pasaribu

” Kami sudah serahkan kepada kepala desa masing masing untuk meyalurkannya ” Jawab Tohir Singkat

Masih menurut marahlim Harahap sikap camat disinyalir buang badan dan tidak menghargai Bupati Tapsel Gus Irawan Pasaribu

” Seperti kita ketahui Bupati Tapsel Gus Irawan Pasaribu saat ini berupaya semaksimal mungkin berupaya menjadikan tapsel bangkit pasca banjir sayangnya oknum camat Angkola Barat Tohiruddin Pasaribu seolah olah menyepelekan Bantuan untuk masyarakan bahkan diduga kuat digelapkan ” Tegas Marahalim Harahap

Terpisah, Anggota DPRD Tapsel Fraksi Gerindra Eddi Arryanto Hasibuan SH mengecam oknum yang diduga menggelapkan bantuan terdampak bencana

” Jika memang ada oknum yang benar menggelapkan bantuan korban bencana jelas dia sudah menantang HuKUm Alam dan Hukum Negara, orang seperti itu sudah bukan manusia pantas disebut “biadab ” Satu kantas : tangkap dan penjarakan ” Ucap Eddy Arryanto Hasibuan SH dengan Nada Emosi

Terakhir aktivis pemerhati kebijakan pemerintah Yahya Harahap mendesak Aparat Penegak Hukum bertindak

” Jika memang Bupati Tapsel tidak menindak tegas Oknum Camat yang diduga menggelapkan CPP Bantuan Pasca Bencana kami siap bersinergi dengan DPD Lira Tabagsel untuk membuat Laporan Ke Polres Tapsel dan siap mendukung unjuk rasa berkepanjangan sampai Oknum diduga penggelapan bantuan bencana di pecat dan di proses Hukum ” Tutup Yahya Harahap

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button